Shalom saudara dalam Kristus dimanapun berada selamat hari minggu dan selamat beribadah. Dalam tulisan kali ini pada seri pembahasan saya mau ngebahas kepada saudara mengenai antikristus dan roh antikristus apakah keduanya sama atau tidak? Karena banyak orang kristen menyamakan antikristus dengan roh antikristus untuk menjawab pertanyaan tersebut saya akan menjelaskannya, penjelasannya di bagi jadi 2 poin:
- AntiKristus
Ketika kita membaca dalam Alkitab, khususnya pada kitab Wahyu kita bisa menjumpai ayat yang memiliki kata antikristus, nah bagi saudara yang bingung siapa itu antikristus? Antikristus itu adalah lawan atau orang yang meninggikan dirinya melebihi Tuhan. Pada saat akhir zaman nanti antikristus itu akan muncul dan akan duduk di dalam BAIT SUCI ketiga di Yerusalem, dan sekarang ini Bait Suci tersebut sedang di bangun di Yerusalem ini menjadi tanda bahwa kemunculannya sudah dekat sekali, yuk kita membaca Alkitab untuk memperluas pemahaman kita.
2 Tesalonika 2:7-8, "Karena secara rahasia kedurhakaan telah mulai bekerja, tetapi sekarang masih ada yang menahan. Kalau yang menahannya itu telah disingkirkan, pada waktu itulah si pendurhaka baru akan menyatakan dirinya, tetapi Tuhan Yesus akan membunuhnya dengan nafas mulut-Nya dan akan memusnahkannya, kalau Ia datang kembali.
Saudara dalam Kristus dimanapun saudara berada, ayat dalam Alkitab yang saya berikan kepada saudara adalah antikristus yang akan muncul saat akhir zaman nanti, dalam 2 Tesalonika jelas dikatakan bahwa dia adalah Pendurhaka sejatinya antikristus adalah seorang manusia akan tetapi ia menjadi kaki tangannya iblis oleh karena itu dunia nantinya akan mengira bahwa dialah Mesias itu padahal dia adalah antikristus sendiri. Ironisnya adalah banyak nantinya dari bangsa pilihan Allah atau umat Israel mengikutinya karena sejatinya mereka menunggu Mesias tetapi yang mereka tunggu bukanlah Tuhan Yesus tetapi another messiah atau mesias lainnya itu sebabnya Tuhan Yesus berkata kepada kita janganlah kamu percaya jika ada orang yang mengatakan kepada kita bahwa dia mesias.
- Matius 24:23-24 Pada waktu itu jika orang berkata kepada kamu: Lihat, Mesias ada di sini, atau Mesias ada di sana, jangan kamu percaya. Sebab Mesias-mesias palsu dan nabi-nabi palsu akan muncul dan mereka akan mengadakan tanda-tanda yang dahsyat dan mujizat-mujizat, sehingga sekiranya mungkin, mereka menyesatkan orang-orang pilihan juga.
Di dalam Injil Matius Tuhan YESUS MEMPERINGATI kita untuk WASPADA dan jangan percaya jika ada orang yang mengaku Mesias hal ini berlaku juga jika antikristus nantinya muncul. Kemungkinan saudara bakal mengira bahwa antkristus akan muncul dengan sifat aslinya tetapi yang sebenarnya adalah dia nanti muncul sebagai orang yang membawa kedamaian palsu, oleh karena itu seluruh dunia akan mengira dialah Mesias itu. Dan dia akan menyatukan semua bangsa menjadi satu pemerintahan atau ONE WORLD GOVERMENT, satu mata uang, dan satu keyakinan. Antikristus akan memaksakan semua manusia untuk menggunakan chip antikristus atau lambang 666 saudara ngga percaya? Saya akan tampilkan ayat-ayat dalam Alkitab kepada saudara.
- Wahyu 13:16-17 (TB) Dan ia menyebabkan, sehingga kepada semua orang, kecil atau besar, kaya atau miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda pada tangan kanannya atau pada dahinya, dan tidak seorang pun yang dapat membeli atau menjual selain dari pada mereka yang memakai tanda itu, yaitu nama binatang itu atau bilangan namanya. 1 Tesalonika 5:3 Apabila mereka mengatakan: Semuanya damai dan aman maka tiba-tiba mereka ditimpa oleh kebinasaan, seperti seorang perempuan yang hamil ditimpa oleh sakit bersalin mereka pasti tidak akan luput.
Saudaraku saya juga mau bilang sama saudara, jangan pernah menerima tanda 666 atau chip antikristus tersebut sebab sekali saudara menerima maka tidak ada lagi pengampunan dosa betapa mengerikannya apabila kita tidak dapat pengampunan dosa. Lebih baik kita mati demi iman kepada Yesus Kristus Tuhan daripada binasa memakai lambang 666 tersebut.
ANTIKRISTUS yang muncul di akhir zaman adalah seorang manusia akan tetapi dia ingin disembah sebagai Allah yang menciptakan langit dan bumi, saya mau kasih pesan sama saudara jangan pernah menyembah antikristus karena upahnya pasti akan di binasakan oleh Tuhan sekali lagi saya katakan pada saat antikristus muncul jalan satu-satunya untuk kita selamat masuk ke dalam Kerajaan Surga adalah dengan mati sebagai MARTIR JANGAN PERNAH MENERIMA CHIP 666 dan SUJUD MENYEMBAH kepada antikristus jikalau saudara tidak ingin BINASA di dalam LAUTAN API yang menyala-menyala jadi apakah saudara sudah paham antikristus yang muncul di akhir zaman? Baiklah saya akan ngebahas poin kedua
- Roh Anti Kristus
Banyak dari saudara pastinya menyamakan roh antikristus dengan antikristus yang muncul di akhir zaman bukan? Padahal antikristus beda dengan roh antikristus demikian juga sebaliknya. ROH_ANTIKRISTUS adalah ajaran² yang menolak dan menyangkal Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat umat manusia sekaligus menyangkal penebusan Tuhan Yesus di kayu salib ada beberapa ayat dalam Alkitab yang berbicara mengenai roh antikristus tersebut. Saya akan menyertakan ayat²nya dibawah.
- 1 Yohanes 4:3 dan setiap roh, yang tidak mengaku Yesus, tidak berasal dari Allah. Roh itu adalah roh antikristus dan tentang dia telah kamu dengar, bahwa ia akan datang dan sekarang ini ia sudah ada di dalam dunia.
Kata ROH dalam Alkitab itu adalah ajaran, kita tahu banyak agama-agama di dunia ini yang menolak Yesus Kristus sebagai Tuhan itulah yang disebut dengan ROH yang TIDAK MENGAKU YESUS BERASAL dari ALLAH.
- 2 Yohanes 1:7 Sebab banyak penyesat telah muncul dan pergi ke seluruh dunia, yang tidak mengaku, bahwa Yesus Kristus telah datang sebagai manusia. Itu adalah si penyesat dan antikristus. Jadi sudah jelas bukan saudaraku, ROH ANTIKRISTUS itu adalah penyesat² sebab ajaran mereka menolak Yesus sebagai Tuhan jadi saudara sudah paham atau belum mengenai roh antikristus dan antikristus.
Jadi saya akan katakan kepada saudara bahwasanya ANTIKRISTUS adalah PRIBADI yang INGIN DISEMBAH SEBAGAI ALLAH atau dia ingin tidak ada orang yang mengakui Tuhan selain hanya antikristus tersebut. Sedangkan ROH ANTIKRISTUS adalah ajaran-ajaran yang MENYANGKAL dan MENOLAK YESUS sebagai TUHAN, menolak pengorbanan Yesus di kayu salib, dan kebangkitanNya dari antara orang mati.
Kiranya penjelasan ini memberkati saudara dan hati saudara di penuhi oleh firman Tuhan.
Sumber: Pdt. Randi
keyword:
antikristus, roh antikristus, antikristus 666, antikristus dalam alkitab, antikristus di alkitab, antikristus di indonesia, antikris. lambang 666
Post a Comment
Post a Comment